Cara Membuat Landing Page dengan Tribelio Page [+Gambar]
Apa itu Tribelio Page?
Tribelio Page merupakan platform yang memungkinkan Kita membuat dan mengelola landing page yang dapat digunakan untuk keperluan pemasaran account-based (ABM).
Landing page adalah halaman web yang ditujukan untuk mengarahkan pelanggan potensial ke situs web perusahaan atau untuk mengumpulkan informasi dari pelanggan melalui formulir.
Dengan Triblio Page, Kita dapat membuat landing page yang sesuai dengan kebutuhan pemasaran ABM Kita, dengan menambahkan elemen seperti teks, gambar, video, dan formulir.
Kita juga dapat menyesuaikan layout dan desain landing page dengan menggunakan fitur drag and drop. Selain itu, Triblio Page juga memungkinkan Kita melakukan A/B testing untuk mengetahui landing page mana yang lebih efektif, dan melakukan pelacakan dan analisis hasil kampanye pemasaran yang menggunakan landing page tersebut.
Jika Ingin langsung Ke Tutorialnya Klik Disini
Fitur Tribelio Page
Multiple Link
Kita bisa memanfaatkan tribelio page sebagai media untuk mengelompokan link-link penting kita untuk kebutuhan marketing ataupun sekedar informasi menjadi link bio.
Leads Sign Up Form
Yaitu form yang memungkinkan kita mendapatkan calon pelanggan, dengan begitu kita mendapatkan prospek penjualan yang lebih tinggi.
Custom Domain
Kita juga bisa menggunakan domain custom sesuai dengan nama bisnis atau keinginan kita, akan tetapi fitur ini kita bisa akses apabila sudah berlangganan versi permium mereka.
Page Analytics
Memudahkan kita melihat data pengunjung sebagai pertimbangan untuk mengembangkan landing page.
A/B Testing
Kita juga bisa membuat banyak versi landing page untuk menemukan landing page yang terbaik menurut kita.
Marketing
Dengan fitur ini, kita bisa mengirim pesan kepada calon/pelanggan. Fitur marketing mencakup broadcast dan automation.
Facebook Pixel
Bagi para internet marketer yang beriklan di Facebook, fitur ini sangatlah penting karena bisa melacak kinerja iklan kita.
Instant Payments
Fitur ini sangat menarik, karena kita bisa membuat link chekout yang bisa dikirimkan kepada calon pelanggan, dan pelanggan bisa memilih metode pembayaran yang tersedia di tribelio, jadi kita tidak perlu repot untuk mengintegrasikan dengan payment gateway, karena tribelio page sudah menyediakannya.
Cara Membuat Landing Page di Tribelio Page
1. Buat Akun Tribelio
Silahkan kunjungi website tribeliopage.com kemudian klik Daftar Gratis di Pojok Kanan Atas
Isi data yang diminta atau kita juga bisa daftar menggunakan Google & Facebook
Setelah mengisi data > Klik Daftar Gratis
Apabila kamu berhasil mendaftar maka akan di arahkan ke halaman admin seperti ini
2. Mulai Buat Landing Page
Klik Menu My Page pada Navigasi di atas > Lalu Klik Page Builder > Klik Buat Landing Page
Kemudian Isi Nama, Deskripsi dan link Landing Page Kita > dan Klik Mulai
3. Pilih Template Landing Page
Kita bisa mendesain landing page dari awal atau pilih template yang sudah di sediakan oleh Tribelio Page
4. Mendesain Landing Page dari Awal
a. Masuk ke Menu Komponen
b. Klik add Komponen, lalu pilih komponen yang akan di tambahkan ke landing page
c. Desain sesuai dengan kebutuhan
4. Publikasikan Landing Page
Klik tombol Publikasi pada kanan atas, kemudian klik "Yes". Maka landing page yang kita buat telah berhasil di publikasikan
Untuk menyalin link landing page silahkan kembali ke menu Page Builder > lalu klik Page Action Pada Landing Page yang kita buat > Kemudian Klik Salin Link
Demikian cara membuat landing page di Tribelio Page, semoga bermanfaat.
Apabila ada pertanyaan feel free untuk diskusi di kolom komentar ya.